I AM BACK
Ngga nyangka udah meninggalkan blog ini selama hampir 5 tahun. Dan selama 5 tahun itu saya udah mengembara kemana-mana untuk mencari jati diri hehe..
Hmm where should I start?
Blog terakhir saya tulis sehari setelah Hendra meninggal dan sejak saat itu saya bertahan untuk nonton bola sendirian walaupun mungkin dia satu-satunya alasan kenapa saya nonton Spiderman so when he left, I stopped watching it too. Awalnya memang berat ketika kehilangan sahabat untuk selamanya. It's like you have no home to go back to. Apalagi ketika itu my love life wasn't good, I was so depressed and I couldn't talk to anyone about it. Saat itu yang saya butuhkan hanya komen rasional Hendra mengenai hidup saya yang chaos.
Well setelah kehilangan arah tanpa Hendra selama 2 tahun dengan semua drama cinta yang bikin saya juga ngga habis pikir kenapa saya mati-matian harus mempertahankan (mantan) pacar saya, memusuhi semua orang, dan membuat hidup saya jadi ngga tenang. But that's life. We can't be smart and in love at the same time.
Akhirnya setelah 2 tahun pacaran tanpa arah akhirnya saya dan mantan memutuskan untuk berpisah dan menerima kenyataan kalo si mantan udah punya yang baru. Saya menjaga jarak melalui jawaban-jawaban singkat saya dan tidak jarang saya mengacuhkan komentar-komentarnya di sosmed. Well, kita kan udah ngga sama-sama lagi. Lagipula saat itu saya merasa perasaan saya sudah terlalu dalam dan kami sudah saling menyakiti hati masing-masing sehingga saya butuh ruang untuk berkontemplasi dan menemukan diri saya lagi. Saat itu saya menyibukkan diri dengan bekerja dan menyiapkan diri masuk ppds. Hingga suatu hari si mantan ini menghubungi saya dan mengabari bahwa dia akan menikah (bukan ngundang yaa.. saya ngga pernah diundang ke acara nikahan dia hehe..). I never know what I exactly felt by then. It was like all the emotions in the world held me at the same time dan saya cuma bisa membalas chat dia tanpa merasakan apa-apa. Seperti seluruh spektrum warna yang diputar cepat dan menghasilkan warna putih. Saya mulai tersadar ketika dia meminta maaf ke saya di akhir pembicaraan kami. Aneh sih menurut saya.. ngapain juga minta maaf ke saya setelah semua yang terjadi. Setelah kami nyaris tidak berhubungan dengan pantas selama 5 bulan terakhir. Setelah dia menolak untuk kembali dan memikirkan kembali hubungan kami. But maybe I just had a relationship with a clumsy person karena setelah beberapa bulan pernikahannya dia nge-unfriend semua sosmed saya. LOL. Fixlah kalo we aren't meant to be together..
Nah setelah bifurcatio perasaan yang berakhir dengan saya yang akhirnya harus sendiri lagi, saya mulai lupa soal cinta-cintaan karena diterima sekolah lagi, tepatnya Januari 2015. Di residensi inilah saya merasakan dampak blog Coincidence yang saya tulis 5 tahun yang lalu. Sebenernya saya masuk ppds dengan niat untuk jadi SpPD. Ngga ada niat sama sekali untuk cari jodoh karena saat itu saya juga merasa belum siap untuk pacaran lagi. But life is always full of surprise. When love was the last thing on my mind, a pair of too beautiful eyes got me at the very first sight. Untuk cerita lengkapnya akan saya ceritakan di blog selanjutnya berhubung sekarang ada referat MDR TB yang ngejar-ngejar saya hehe..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar